Event Yogyakomtek 2015 berlangsung di Jogja Expo Center, Yogyakarta, 5-9 September 2015. Citraweb Nusa Infomedia selaku perusahaan jasa IT terbesar di Jateng - DIY hingga besok rabu memberikan penawaran spesial bagi Anda yang ingin menyediakan paket SMS Masking untuk memelihara klien perusahaan Anda.
Saat ditemui Tim Gudegnet semalam, Marketing SMS Masking, Hayu, mengatakan bahwa SMS Masking merupakan jenis layanan pengiriman SMS dengan menggunakan alpha sender ID, "Identitas Pengirim yang muncul di layar Ponsel Penerima SMS dapat disesuaikan dengan Nama Perusahaan, Instansi/Organisasi, Nama Produk/Jasa dan lain sebagainya," terangnya.
Lebih lanjut ia menerangkan bahwa persahaan yang memiliki layanan SMS Masking ini dapat mengirim pesan yang dikirimkan akan lebih kredibel dan lebih professional. "Efek positifnya yakni dapat memberikan pencitraan positif terhadap SMS yang anda kirimkan karena tidak akan dianggap sebagai SMS Gelap atau SMS Penipuan dengan nomer handphone," katanya.
Dengan proses pemasangan yang sangat cepat yakni cukup di install di laptop, program dapat berjalan secara cepat dan basis data yang ada dapat menyimpan ribuan nomor telepon. Untuk mendapatkan paket promo ini, Anda hanya menyediakan uang sebersar Rp 1.775.000, untuk mendapatkan 5000 SMS untuk periode aktif hingga 1 tahun. Jangan sampai Anda lewatkan kesempatan berharga ini.
Kirim Komentar