Teknologi

I-Wows, Ide Kecil Atasi Kebakaran Hutan

Oleh : Budi W / Rabu, 07 Oktober 2015 11:02


Proses pemadaman kebakaran hutan telah memasuki bulan ke-9 namun upaya ini masih belum menemui titik terang. Sejumlah propinsi seperti Riau & Kalimantan serta sejumlah daerah lain perlu membutuhkan bantuan tak hanya dari pemerintah yang kini berjuang keras namun dari suara masyarakat perlu melakukan penggalangan dana bahkan ide brilian untuk mengatasi masalah ini.

Resah akan kebakaran yang tak kunjung padam, empat mahasiswa UGM menawarkan ide mengatasi kebakaran gambut dengan teknologi integrated water ground fire wetland system (I-wows).

Mereka yang mencetus ide ini antara lain Lita Yunitasari, Aeina Desy Rachmawati, Dian Arief Risdiyanto dan Dirga Permata Jumas ini menawarkan solusi cara mencegah kebakaran lahan gambut.

Dirga, salah seorang perwakilan dari kelompok tersebut mengatakan bahwa sungai dilahan gambut dapat dimanfaatkan, kemudian dialirkan menggunakan energi panel surya. Air dikumpulkan ke tangki nanopartikel. "Tangki ini mengandung zeolit yang dinilai ampuh dalam memadamkan api lebih cepat," katanya.

Inti dari kebakaran gambut ini adalah hutan gambut yang terbakar, posisinya ada dibagian bawah (ground fire). Jika terjadi kebakaran, api berbentuk seperti kantung asap dimana sumber titik api berada di bawah lapisan permukaan gambut. Guna mengetahui kebakaran pada lapisan bawah, 4 mahasiswa ini menanam sensor temperatur & kelembaban.

"Kalau ada panas pada lapisan ground fire, alat pemadam akan bekerja mematikan api," tambah Dirga.

Tangki nanopartikel itu selanjutnya dipasang pada dua lokasi, pertama di pinggir sungai dan di permukaan gambut. Adapun tangki yang ada di permukaan gambut tertintegrasi dengan sumur bor. Sementara pompa air yang mengandung nanopartikel zeolite dipasang di bibir sungai lalu dialirkan lewat pipa di dalam ground fire.  

Intinya, sistem sistem irigasi nanaopartikel yang terintegrasi sensor ini berfungsi untuk mencegah dan sebagai pemadam kebakaran hutan.

 


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    GCD 98,6 FM

    GCD 98,6 FM

    Radio GCD 98,6 FM


    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RETJOBUNTUNG 99.4 FM

    RetjoBuntung 99.4 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini