Seni & Budaya

The Everyday Band Akan Tampil di ArtJog MMXXII

Oleh : Mohammad Jauhar Al Hakimi / Kamis, 21 Juli 2022 11:15
The Everyday Band Akan Tampil di ArtJog MMXXII
Poster perform The EverydayBand pada ArtJog MMXXII. (Foto: official doc. The Everyday Band)

Gudeg.net – Setelah melewati setahun sejak peluncuran single terakhirnya berjudul “Bersepeda” pada Rabu (21/7/2021), kelompok musik asal Yogyakarta The EverydayBand akan tampil di panggung ArtJog MMXXII ‘Expanding Awareness’ pada Jumat (22/7) malam.

Melalui rilis yang diterima Gudeg.net, The EverydayBand yang beranggotakan empat musisi  Reagina Maria (vokal), Harly Yoga Pradana (bass), Giovanni Goria (gitar), dan Anggrian ‘Simbah’ Hidha Purwandono (drum) akan menampilkan delapan repertoar dalam tajuk ‘Aslinya Kami’.

Dalam tajuk tersebut  drummer The EverydayBand Simbah sedikit menjelaskan selayaknya anak kecil yang memberi pertunjukan di depan cermin dengan kepolosan dan kejujurannya, lantas bagaimana mereka menggunakan akses pribadi mereka yang paling jujur, dengan kesadaran penuh untuk membuka akses kepada karakter partner panggungnya.

“Batasan hanya pada durasi.” jelas Simbah secara singkat, Rabu (20/7) malam.

Simbah menambahkan selama dua belas tahun berkarya, mungkin pendengar musik The EverydayBand merasa sudah mengenali Everyday. Tapi apakah sudah yakin betul itu karakter Asli tiap personil yang dikenal? Apakah itu aslinya The Everyday Band yang diketahui selama ini?

“Apakah sebenarnya dengan ke-Asli-an pribadi dari masing-masing empat orang karakter The EverydayBand ini akan layak menjadi sebuah suguhan pertunjukan? Silakan datang dan saksikan The EverydayBand di Panggung ArtJog MMXXII.” pungkas Simbah secara diplomatis.

Penampilan The EverydayBand dalam tajuk ‘Aslinya Kami’ di Panggung ArtJog MMXXII akan berlangsung Pendopo Ajiyasa - Jogja National Museum, Jumat (22/7) mulai pukul 19.30 WIB – selesai.

Informasi rinci mengenai cara berkunjung dan jadwal kegiatan dapat diakses melalui website www.artjog.id dan semua kanal media sosial ArtJog.

 


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY 100,2 FM

    JOGJAFAMILY 100,2 FM

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    UNISI 104,5 FM

    UNISI 104,5 FM

    Unisi 104,5 FM


    GERONIMO 106,1 FM

    GERONIMO 106,1 FM

    Geronimo 106,1 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini