Seni & Budaya

Batik Senilai Ratusan Juta Akan Hadir Dalam Pameran Undagi #2

Oleh : Karni Narendra / Selasa, 01 Mei 2018 17:56
Batik Senilai Ratusan Juta Akan Hadir Dalam Pameran Undagi #2
Press conference Undagi#2 / Karni Narendra

www.gudeg.net, Yogyakarta - Pameran besar kriya terbesar bertajuk Undagi #2 akan segera digelar pada tanggal 09 – 13 Mei 2018 di Taman Budaya Yogyakarta dan acara ini gratis untuk umum. Pameran yang bertemakan Inspirasi budaya nusantara dalam kriya, akan melibatkan 84 seniman yang berasal dari Jawa, Sumatera dan Bali yang terdiri dari undangan  (44) dan open call (40) dengan menampilkan lebih dari 100 karya.

Rencananya pameran akan dibuka pada tanggal 09 Mei 2018 pukul 19.00 oleh Dirjen Kesenian Yogyakarta.Karya yang dipamerkan di Undagi #2 merupakan karya-karya pilihan yang sangat luar biasa dengan media seperti kayu, batik, keramik , ecoprint dan lain-lain. Salah satu kelebihan pameran ini, walaupun tekniknya luar biasa namun tetap ada nuansa budaya jawa.

Diharapkan pameran Undagi ini bisa sebagai media transfers knowledge dan sebagai motivasi pagi kriyan-kriyan di Jogjakarta. Proses seleksi pameran bersifat open call diikuti oleh karya-karya yang bersifat alternatif dan undangan yang bersifat karya popular yang dikerjakan oleh kriyawan , dimana karya-karya tersebut merupakan karya yang  sangat luar biasa.

Ada beberapa karya seniman yang karyanya tidak diukur dengan harga atau harta tapi diukur dengan rasa cinta nya kepada kriya. Sehingga karya tersebut menjadi karya yang luar biasa. Sebagai contoh karya Suhartoto yaitu kriya kayu yang sudah empat tahun dikerjakan namun belum selesai dan diperkirakan 3-4 tahun lagi baru selesai sedangkan menurut para kurator karya tersebut sudah indah dan sudah jadi. Ada pula batik yang nilainya ratusan juta, pengerjaan satu lembar kain batik memakan waktu kurang lebih sekitar 1 hingga 2 tahun.

“Karya-karya kriya merupakan representasi karya seni Indonesia karena menggali potensi SDA-nya maupun potensi  manusianya “ jelas Timbul Raharjo selaku kurator pameran Undagi ,

Pameran ini berlangsung atas kerjasama antara ISI jurusan Kriya, Dinas Kebudayaan,Direktorat Kesenian, Direktorat Jendral Kebudayaan, kementrian Pendidikan dan Kebudayaan dan ISI jurusan seni rupa.

Dalam pameran ini juga akan ada penghargaan Undagi Adi Kriya dan sarasehan yang akan membentuk Asosiasi Kriyawan Republik Indonesia.

 


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    JOGJAFAMILY 100,2 FM

    JOGJAFAMILY 100,2 FM

    JogjaFamily 100,9 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    UNISI 104,5 FM

    UNISI 104,5 FM

    Unisi 104,5 FM


    GERONIMO 106,1 FM

    GERONIMO 106,1 FM

    Geronimo 106,1 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini