Tips Hari Ini

Bagaimana Agar Anda Menyenangkan Bagi Orang Lain

Oleh : albertus indratno / Senin, 00 0000 00:00

Pribadi yang menyenangkan jadi impian setiap orang. Sayangnya, jarang yang tahu caranya. Lewat buku berjudul Jadilah Pribadi yang Unggul, Drs. Hendra Surya memaparkan beberapa tips berguna. Simak terus ya!

Timbulkan Keceriaan

Saya yakin setiap orang pasti lebih suka bertemu orang-orang yang murah senyum dan riang ketimbang mereka yang cemberut dan suka menutup diri. Nah, bagi Anda yang ingin disukai orang lain, cobalah kembangkan senyuman, jadilah lebih aktif serta menarik.

Energik

Salah satu daya tarik anak kecil karena mereka selalu bergerak, ingin tahu dan mencoba ini dan itu. Jadilah pribadi yang selalu antusias terhadap orang lain dan hal-hal di sekitar Anda.

Tampak ramah

Ini seperti menjawab pertanyaan kenapa para customer service di bank itu menarik. Ya karena mereka ramah. Keramahan ditunjukkan lewat pemilihan kata yang baik, intonasi yang lembut dan tidak cenderung meninggi serta bahasa tubuh yang menggambarkan ketulusan serta antusiasme. 

Jadilah hangat

Pribadi yang hangat membuat orang lain betah berkomunikasi berlama-lama dengan Anda. Caranya ialah dengan menumbuhkan antusiasme serta memiliki sudut pandang positif terhadap berbagai hal.

Berempati

Empati ialah sebentuk perhatian kepada orang lain. Dalam hal ini, orang lain atau lawan bicara menjadi fokus perhatian Anda. Semisal, saat mereka bercerita, Anda tak harus jadi hakim yang memutuskan benar atau salah. Namun, lebih sebagai pendengar dan menempatkan diri di posisi orang lain.

Demikian tips hari ini. Semoga Anda menjadi pribadi yang lebih menarik.


0 Komentar

    Kirim Komentar


    jogjastreamers

    UNISI 104,5 FM

    UNISI 104,5 FM

    Unisi 104,5 FM


    SOLORADIO 92,9 FM

    SOLORADIO 92,9 FM

    Soloradio 92,9 FM SOLO


    JOGJAFAMILY

    JOGJAFAMILY

    JogjaFamily 100,9 FM


    UNIMMA FM 87,60

    UNIMMA FM 87,60

    Radio Unimma 87,60 FM


    SWARAGAMA 101.7 FM

    SWARAGAMA 101.7 FM

    Swaragama 101.7 FM


    JIZ 89,5 FM

    JIZ 89,5 FM

    Jiz 89,5 FM


    Dapatkan Informasi Terpilih Di Sini