Setelah menyelesaikan bagian pertama dan kedua, sekarang saatnya membaca kampung-kampung lainnya di Kotagede. Sementara rampungkan dulu menikmati informasi 8 Kampung di Kotagede yang sejarahnya membanggakan ini. Besok kita lanjutkan.
#1 Kampung Jagaragan
Kampung Jagaragan berada di sebelah timur laut Kedhaton. Sebutan Jagaragan diperkirakan karena disana dulunya menjadi kediaman Pangeran Jagaraga, putera Panembahan Senapati.
#2 Kampung Jagungan
Kampung Jagungan berada di sebelah timur Pasar Gedhe, persisnya dekat jalan ke arah kampung Mutihan, yang berbatasan langsung Kampung Buharen dan Selokraman. Secara administratif kampung tersebut termasuk ada di wilayah RT 48/RW 11, kelurahan Purbayan. Sebutan Jagungan berawal dari kata jagung. Dulunya, diduga kawasan ini merupakan kebun jagung.
#3 Kampung Jayapranan
Kampung Jayapranan berada di sebelah tenggara Pasar Gede, di sebelah selatan kampung Selakraman. Kampung ini termasuk kawasan desa Singosaren, kecamatan Banguntapan, Bantul. Sebutan Jayapranan diduga karena dulunya disana hidup Kyai Jayaprana. Beliauy tokoh spiritual di masa pemerintahan Panembahan Senapati. Pada masa lampau, daerah ini termasuk kawasan Pura Pakualaman. Sering disebut juga sebagai Jayapranan PA.
#4 Kampung Kabekelan
Kampung Kabekelan merupakan dampak dari perubahan pembagian kawasan di Kotagede sekitar tahun 1912-1917. Ketika itu, wilayah Kotagede terbagi dalam dua kawasan Kabekelan, yaitu Kabekelan Sudagaran dan Kabekelan Pekarangan. Kabekelan Sudagaran berada di pusat kota Kotagede. Pada bagian dalamnya terdapat sisa-sisa peninggalan kraton Mataram Islam. Sedangkan di bagian selatan terdapat tanah kosong, kampung Kedhaton, kampung Dalem, serta kampung Pondhongan di sebelah barat.
#5 Kabekelan Pekarangan
Kabekelan Pekarangan ini mengelilingi pusat kota Gedhe atau kabekelan Sudagaran. Dulunya, diduga kawasan ini menjadi daerah pertanian atau kebun karena disekitarnya terdapat wilayah yang memiliki nama yang berkaitan dengan pertanian misalnya Bumen, Kembang, Patalan, dan Kitren.
#6 Kampung Karangduren
Kampung Karangduren letaknya di sebelah barat-daya Pasareyan Ageng Kotagede. Kampung ini termasuk kawasan desa Jagalan, Bantul. Sebutan Karangduren menunjukkan dulunya di tempat ini ada kebun durian.
#7 Kampung Keboan
Kampung Keboan letaknya di sisi timur – laut pasar Kotagede. Persisnya di sebelah timur Kantor Pegadaian Kotagede. Secara administratif kampung Keboan ada di kelurahan Basen. Diperkirakan sebutan Keboan berawal dari kata kebo atau kerbau. Sayangnya, dugaan ini masih simpang siur.
#8 Kampung Kedhaton
Kampung Kedhaton letaknya sisi selatan Masjid Mataram, Kotagede. Kata Kedhaton menjadi padanan kata “kraton”. Diperkirakan, dulunya di tempat itu berdiri kraton Mataram-Islam. Saat ini disana ada sebidang tanah berupa ruang terbuka. Faktanya, disana tidak ada yang berani mendirikan bangunan apapun karena masyarakat yakin situs tersebut pada masa lampau menjadi pusat kraton Mataram-Islam.
Semoga informasi di atas berguna ya. Simak terus sejarah nama-nama tempat di Yogyakarta hanya di www.gudeg.net.
Diolah dari Ensiklopedia Kraton Yogyakarta, Dinas Kebudayaan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
Jika Anda ingin memberikan informasi tentang sejarah atau latar belakang kampung Anda di JOGJA silahkan kirim ke email bertus@gudeg.net
Kirim Komentar