www.gudeg.net, Yogyakarta - Sehari sebelum Ramadan sering menjadi ajang muda-mudi untuk melestarikan tradisi padusan yang menandakan bahwa puasa akan segera berjalan selama 29 hari kedepan. Sejumlah tempat permandian umum seperti Kolam Renang UNY dan Jogja Bay pun penuh sesak oleh pengunjung. Menurut PR Jogja Bay, Martya Dewati mengatakan bahwa H-1 jelang puasa memang ada peningkatan kunjungan.
"Sebenarnya kenaikan jumlah pengunjung sudah terasa mulai tanggal 24 Mei 2017. Adanya paket promo cuma bayar Rp 50 ribu ini yang membuat pengunjung tidak melewatkan kesempatan ini," katanya.
Wahana permainan yang berada di Utara Stadion No. 3, Maguwoharjo, Depok, Sleman tersebut sebenarnya memiliki banyak wahana yang bisa kita coba seperti permainan ombak besar How To Survive In Tsunami Dan Earthquake, Pirates Ship, Amphitheatre, Shopping centre dan lain -lain.
Selama ramadan ini, pihaknya masih membuka kesempatan untuk pengunjung yang ingin masuk ke Jogja Bay pada saat weekdays Rp 45 ribu (dewasa), dan Rp 30 ribu (anak-anak) sedangkan saat weekend, Rp 50 ribu (dewasa) dan Rp 35 ribu untuk anak-anak. Pihaknya saat ini masih belum mamu membocorkan acara spesial jelang idul fitri. "Masih kami rahasiakan," katanya sembari tersenyum.
Seacara umum, Jogja Bay memiliki tingkat jkunjungan yang cukup tinggi, untuk libur panjang, biasanya tempat ini bisa menampung pengunjung hingga 20 ribu orang. Khusus untuk padusan, tingkat kunjungan lumayan besar yakni hingga 60% jika dibandingkan dengan hari biasa.
Kirim Komentar